UJI EFEKTIFITAS PUPUK BATUAN SILIKAT CAIR BERPESTISIDA NABATI TERHADAP INTENSITAS BEBERAPA PENYAKIT PADA TANAMAN JAGUNG (Zea mays L.) TEST FOR THE EFFECTIVENESS OF SILICATE BIOPESTISIDAL FERTILIZERS APLICATION ON THE INTENSITY OF SOME DISEASES ON MAIZE (Zea mays L.)

Main Article Content

Irna Tristanti Irwan Muthahanas Joko Priyono

Abstract

ABSTRAK


Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektifitas pemberian pupuk batuan silikat berpestisida nabati (Biopestisida fertilizer) terhadap intensitas beberapa penyakit pada tanaman jagung (Zea mays L.). Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak kelompok (RAK) dengan 2 faktor yakni konsentrasi NP dan frekuensi BF (Biopestisida fertilizer) yang ditata secara faktorial dan diulang 3 kali sehingga diperoleh 18 unit percobaan. Hasilnya ditemukan tiga jenis patogen dari golongan cendawan yang menginfeksi tanaman jagung, yakni penyakit bercak/ hawar daun oleh Helminthosporium sp., penyakit busuk batang oleh Pythium sp. dan penyakit busuk tongkol oleh Fusarium sp. Namun, intensitas serangan ketiganya tergolong ringan.  Aplikasi  biopestisida  fertilizer  memberi  pengaruh  nyata  terhadap  intensitas  penyakit busuk tongkol dan busuk batang, sedangkan NP tidak memberi pengaruh nyata, dan interaksi pupuk  NP  dan  BF  juga  tidak  memberi  pengaruh  nyata  terhadap  intensitas  penyakit.  Pada penyemprotan BF 2 kali (BF2) terlihat adanya kenaikan hasil gelondongan dan pipil kering, akan tetapi  pada  penyemprotan  BF  4  kali  (BF4)  justru  terlihat  mengalami  penurunan.  Dengan demikian, aplikasi BF optimal adalah pada 2 sampai 3 kali penyemprotan. Untuk penelitian selanjutnya,   produk ini perlu diuji pada varietas jagung yang lain atau pada komoditi yang berbeda terhadap keberadaan jenis penyakit yang lain.


ABSTRACT


The aim of this study is to explore the effectiveness of application of silicate phytopesticidal fertilizer on the intensity of some diseases in maize (zea mays l). The method used in this research was factorial randomized completely block design with two factors (concentration of np and the frequency of phytopesticidal fertilizer). each treatment has three replications. the result indicated that there are three kinds of fungi pathogens infected maize such as blight (Helminthosporium sp), stem rot (phytium sp) and cob rot (Fusarium sp). however, the intensity of the three pathogens was moderate. the application of silicate phytopesticidal fertilizer had significant effect to the intensity of cob rot and stem rot, whereas, the np concentration and the interaction between np fertilizer and silicate phytopesticidal fertilizer had not significant effects to the intensity of the diseases. on the twice spraying of phytopesticidal fertilizer (bf2) indicated the increment of yield of dry shells. however, on the four times spraying of phytopesticidal fertilizer (bf4) indicated the reduction. thereby, the application of phytopesticidal fertilizer has optimum effect on 2 to 3 times of spraying. for the following study, this product needs to be tested on other varieties of maize or other commodities to the existence of other diseases.

Article Details

How to Cite
TRISTANTI, Irna; MUTHAHANAS, Irwan; PRIYONO, Joko. UJI EFEKTIFITAS PUPUK BATUAN SILIKAT CAIR BERPESTISIDA NABATI TERHADAP INTENSITAS BEBERAPA PENYAKIT PADA TANAMAN JAGUNG (Zea mays L.). CROP AGRO, Scientific Journal of Agronomy, [S.l.], v. 11, n. 1, p. 25-32, apr. 2018. ISSN 2621-5748. Available at: <https://cropagro.unram.ac.id/index.php/caj/article/view/185>. Date accessed: 29 mar. 2024.
Section
Articles